Electronic Resource
ANALISIS INDEKS MASSA TUBUH (IMT) DENGAN KEJADIAN PREEKLAMPSIA PADA IBU HAMIL
ABSTRAK
Preeklampsia merupakan penyebab kematian ibu dan bayi tertinggi di dunia,
dimana kasus preeklampsia di negara berkembang tujuh kali lebih tinggi
dibandingkan dengan negara berkembang. Di Indonesia insiden preeklampsia
128.273/tahun dan terus meningkat dalam dua dekade terakhir. Obesitas
menjadi salah satu pemicu terjadinya preeklampsia dan termasuk dalam
permasalahan gizi di Indonesia. Prevalensi obesitas di Indonesia sangat tinggi
yaitu 21,8%, dan perempuan memiliki risiko obesitas lebih tinggi dibandingkan
laki-laki. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui hubungan Indeks Massa
Tubuh (IMT) dengan kejadian preeklampsia pada ibu hamil. Penelitian ini
merupakan penelitian kuantitatif dengan desain penelitian case control. Populasi
seluruh ibu hamil dengan usia kehamilan >20 minggu sejumlah 105 orang.
Teknik sampling yang digunakan adalah total sampling sehingga jumlah sampel
nya sebanyak 105 orang. Uji statistik menggunakan Chi-Square. Hasil dari
penelitian ini adalah mayoritas Indeks Massa Tubuh (IMT) dalam kategori
gemuk sebanyak 42 orang (40%). Kejadian preeklampsia sebanyak 30 orang
(28,6%). Hasil analisis data dengan menggunakan rumus Chi-Square
didapatkan p-value 0,041 (p-value
Tidak ada salinan data
Tidak tersedia versi lain