Electronic Resource
PERANCANGAN APLIKASI KITAB AWAMIL JURJANI DIGITAL BERBASIS AUDIO UNTUK JAVA PHONE S40 MENGGUNAKAN JAVA 2 MIKRO EDITION (J2ME)
Manusia tidak bisa dipisahkan dalam kehidupan pada sebuah teknologi. Tidak terkecuali handphone yang pada saat ini lagi marak maraknya hampir setiap bulan mengeluarkan yang baru, maka dari hampir semua handpone tingkat menengah keatas tidak luput dari emulator/layanan yang support untuk program java midlet, sehingga diperlukan program yang bukan hanya berbasis hiburan atau kecanggihan saja, melainkan juga sebagai media dakwah atau sebagai alat untuk memajukan ilmu agama, yang hal itu salah satunya adalah dengan membuat aplikasi-aplikasi kitab yang berbasis handpone.
Maka dari itu dianggap perlu untuk merancang aplikasi “Nadzom Awamil Jurjany Berbasis Audio Untuk Java Phone S40 edition”. yang mana aplikasi ini membuat para pemegang handpone untuk mempelajari kitab awamil yang menjelaskan tentang tata cara / susunan ilmu bahasa arab dengan panduan sebuah teks nadzom, suara, beserta penjelasan/artinya.
Adapun tujuan dari sebuah program/aplikasi ini adalah untuk menggiring para pemakai handpone agar tidak selalu mencari/menggunakan handpone hanya sebagai hiburan dan aktifitas-aktifitas tak bernilai agamis/ibadah.
Dan hasil akhir dari program ini adalah suatu kitab nadzom yang dapat dijalankan dengan menggunakan handpone yang support/mendukung terhadap aplikasi java dengan kelebihan slide kitab dan efek suara didalamnya.
Dengan adanya program ini, diharapkan pembaca dapat mengambil hikmah dan mendapat tambahan ilmu dalam hal mempelajari ilmu agama, khususnya mengenai kitab nadzom awamil ini, yang merupakan suatu pokok bahasan dalam ilmu nahwu untuk belajar kitab kuning/kitab-kitab yang tidak berharokat.
Aplikasi ini dapat dijalankan di handpone java atau yang support midlet minimal Seri 40 (S40) untk Nokia, adapun untuk tipe handphone yang lainnya tergantung fitur yang di sediakan dan kuatnya memori untuk menjalankan aplikasi ini.
8010858 | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain