Electronic Resource
APLIKASI PENGELOLAAN TOKO / PERUSAHAAN YANG MENYEDIAKAN JASA SERVICE DAN PENJUALAN BERBASIS WEB
KLINIK LAPTOP IM-COMP adalah sebuah tempat usaha yang bergerak di bidang penjualan eletronik khususnya laptop, yang menyediakan jasa pelayanan service, Salah satu bidangnya yakni melayani pelanggan dalam penanganan kerusakan laptop. Pelayanan servis KLINIK LAPTOP IM-COMP saat ini masih dilakukan secara manual dengan menggunakan media buku serta tulis tangan dalam mencatat data barang masuk ataupun barang keluar. dimana dalam pelayanan servis yang berjalan masih terjadi beberapa masalah seperti: penyajian laporan yang sering tidak tepat waktu, kesulitan dalam mengetahui semua informasi mengenai pelayanan servis, kesulitan untuk mengetahui harga dan stok penjualan ketika ada pelanggan yang bertanya, dll. Oleh sebab itu di butuhkan sebuah system untuk melakukan pendataan agar pekerjaan menjadi lebih tertata dan mempermudah dalam segi pelayanan service dan penjualan. Pada penilitian ini dirancang suatu sistem yang bisa membantu Klinik Laptop Im-Comp dalam mengelola data dan transaksi servis serta penjualan, dengan membuat suatu aplikasi sistem pelayanan servis pada Klinik Laptop Im-Comp dengan layanan website yang responsive agar bisa di jalankan di berbagai device dan dengan bantuan sistem auto notification email/gmail untuk memberi informasi kepada Ouner, petugas dan pelanggan sehingga dapat mempermudah dalam penyajian informasi, Waktu yang dibutuhkan untuk pengelolaan data lebih cepat, tepat, dan akurat. menghindari kelemahan proses cara lama yang membingungkan kedua belah pihak karena data informasi tidak akurat dengan demikian pelayanan yang akan diberikan lebih baik dan dapat membantu segala kegiatan yang ada. Dengan pembuatan program menggunakan metode waterfall sehingga akan menghasilkan program sesuai dengan kebutuhan pengelolaan klinik laptop.
14013553 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain