Electronic Resource
SISTEM APLIKASI WADI'ATUL MAAL DI WILAYAH AL-HASYIMIYAH PONDOK PESANTREN NURUL JADID BERBASIS WEB
Wadi’atul Maal merupakan sarana keuangan santri dalam hal tabungan santri di Wilayah Al-Hasyimiyah dan menjadi peran penting dalam menjaga keuangan santri. Akan tetapi sistem yang ada di Wadi’atul Maal masih menggunakan cara yang manual dalam pengarsipan dan penghitungan sehingga dapat memperlamban proses transaksi, pencarian data dan rekap tabungan serta membuat kinerja petugas kurang efektif. Dari permasalahan yang ada peneliti menemukan solusi untuk membuat sistem aplikasi Wadi’atul Maal di Wilayah Al-Hasyimiyah Berbasis Web. Penelitian ini menggunakan metode Kualitatif. Sedangkan pengujian sistem menggunakan unit sistem black box dan sistem testing wawancara dan observasi. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara terhadap subjek-subjek terkait dan observasi langsung ke tempat penelitian. Dan metode pengembangan sistem menggunakan metode waterfall. Aplikasi ini dapat mempermudah petugas dalam pencarian data, dan dalam proses transaksi menabung ataupun penarikan tabungan santri menjadi lebih efektif, karena dapat mempersingkat waktu mulai dari proses penginputan data nasabah Wadi’atul Maal dan proses transaksi tabungan santri serta perekapan saldo akhir dari setiap tabungan santri.
13013233 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain