Electronic Resource
RANCANG BANGUN APLIKASI PEMBAYARAN SISWA DI SMA 1 IBRAHIMY SITUBONDO BERBASIS WEB DAN SMS GATEWAY
Pengolahan data keuangan siswa di SMA 1 Ibrahimy Situbondo masih dilakukan secara manual dimana permasalahannya adalah media penyimpanan data tidak terkomputerisasi dan masih berupa arsip, sehingga dalam pencarian data membutuhkan waktu yang lama karena harus mencari dan mencocokan arsip-arsip. Oleh karena itu peneliti ingin membuat sistem baru dengan judul “Rancang Bangun Aplikasi Administrasi Di SMA 1 Ibrahimy Situbondo Berbasis Web dan SMS Gateway”yang bertujuan agar mempermudah petugas dalam pengolahan administrasi pembayaran siswa sehingga dapat menginformasikan kepada orang tua atau wali murid secara efisien dan akurat.
Tujuan penelitian ini adalah untuk menghasilkan Rancang Bangun Aplikasi Administrasi Di SMA 1 Ibrahimy Situondo Berbasis Web Dan SMS Gateway yang dapat digunakan untuk mempermudah petugas dalam pengolahan administrasi pembayaran siswa sehingga dapat menginformasikan kepada orang tua atau wali murid secara efisien dan akurat menggunakan SMS gateway.
Metode pengembangan sistem yang digunakan penelitian ini adalah metode waterfall. Dalam mengevaluasi hasil uji aplikasi menggunakan kuisioner yang diberikan kepada pihak yang bersangkutan.
Adapun hasil dari penelitian ini yaitu menghasilkan sebuah aplikasi yang dapat mempermudah petugas pembayaran dalam mengelola data pembayaran di SMA 1 Ibrahimy dan untuk mempermudah petugas dalam menginformasikannya kepada pihak wali murid. Dan aplikasi yang dihasilkan dapat mempermudah pihak orang tua atau wali murid dalam memperoleh informasi tentang pembayaran siswa secara cepat dan akurat.
1201286 r | FIT 286 r | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain