Electronic Resource
PENGEMBANGAN APLIKASI MEDIA PEMBELAJARAN TUNTUNAN SHALAT FARDHU DAN SUNNAH MADZHAB IMAM SYAFI’I BERBASIS ANDROID
Sholat merupakan tiang agama islam yang hukumnya terbagi menjadi dua macam wajib dan sunnah, banyak orang yang belum mengetahui bagaimana cara menjalankan sholat secara baik dan benar serta menjalankan sholat dengan buruk dan salah, terutama bagi kalangan mu’alaf orang baru masuk islam dan anak-anak dalam usia 7 hingga 10 tahun yang baru memahami sholat dan bahkan orang dewasa sekalipun yang belum bisa melakukan sholat secara baik dan teratur. Berdasarkan hasil wawancara dan pengalaman yang peneliti alami, ada beberapa masalah yang muncul, yaitu santri kesulitan untuk menghafal dan melafalkan niat sholat. Dan saat pembelajaran berlangsung terdapat beberapa santri tidak memperhatikan dan megantuk saat ustadz menjelaskan, masih kurang memahami penjelasan yang disampaikan oleh ustadz. dikarenakan media pembelajaran yang digunakan hanya buku bacaan yang tentunya terlalu monoton.
Rumusan dari masalah, yaitu Bagaimana rancang dan bangun sebuah media pembelajaran tuntunan shalat wajib dan sunnah menurut madzhab imam syafi’i berbasis android ?.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah studi kepustakaan- mencakup kajian terhadap penelitian sejenis dan studi terhadap literatur yang mendukung-, proses observasi (pengamatan) terhadap pembelajarn tentang tuntunan sholat.
Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan, dengan ini penelitian telah menghasilkan sebuah aplikasi pembelajaran tuntunan shalat wajib dan sunnah menurut madzhab imam syafi’i berbasis android.
12012728 p | M.FA 728 p | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain