Electronic Resource
DESAIN DAN IMPLEMENTASI PENDATAAN ALUMNI PONDOK PESANTREN NURUL JADID BERBASIS ONLINE MENGGUNAKAN SMS GATEWAY
Pesantren adalah lembaga pendidikan keagamaan yang mempunyai kekhasan tersendiri dan berbeda dengan lembaga pendidikan lainnya. Pendidikan di pesantren meliputi pendidikan islam, dakwah, pengembangan kemasyarakatan dan pendidikan lainnya.
Penelitian ini bermanfaat dalam mempermudah pesantren dalam pendataan alumni serta bermanfaat juga mempermudah pesantren dan alumni berintraksi antara satu dengan yang lain.
Penelitian ini bertujuan untuk Membantu pesantren dalam mendata alumni dengan lebih efektif dan efisien serta sebagai media informasi dari pondok pesantren kepada alumni.
Metode Penelitian yang digunakan di skripsi ini adalah perancangan Data Flow
Diagram, Entity Relationship Diagram, dan alur proses. Selanjutnya Aplikasi dibuat dengan menggunakan Bahasa Pemrograman PHP.
Dari hasil analisis tersebut sangat butuhnya pesantren terhadap sistem baru yang lebih canggih dan efektif. Maka dari itu disimpulkan bahwa dihasilkan sebuah sistem pendataan alumni pondok pesantren nurul jadid berbasis online menggunakan sms gateway, yang terbukti memberikan banyak manfaat dan kemudahan bagi pengurus pesantren Nurul Jadid khususnya Biro pengembangan pesantren dan masyarakat (BPPM) dalam mendata alumni pondok pesantren Nurul Jadid.
10011739 | 10 DED d 739 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain