Electronic Resource
SISTEM INFORMASI PENDATAAN KELUARGA BADAN KOORDINASI KELUARGA BERENCANA NASIONAL (BKKBN) DI KECAMATAN CERMEE KABUPATEN BONDOWOSO BERBASIS WEB
Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) merupakan sebuah instansi negara yang berfungsi sebagai tempat pelaksanakan pendataan masyarakat dari tiap Kecamatan. Dalam pelaksanaan pendataan masyarakat, kantor BKKBN terus mengalami perkembangan dan penyesuaian selaras dengan perubahan program KB Nasional yang berpengaruh pada pertumbuhan jumlah penduduk. Tuntutan perubahan dan penyesuaian tersebut terutama dikaitkan dengan proses pengumpulan, jumlah dan jenis data. Sistem informasi data penduduk (BKKBN) pada tingkat desa biasanya masih menggunakan sistem yang manual, Hal ini menimbulkan beberapa kendala yang cukup merepotkan, terutama pada ketidak valitan dan ketidak cocokan data. Sering terjadi kendala saat pencarian informasi tentang penduduk baru, maupun penduduk yang pindah dari desa tersebut. Yang mana sistem ini, bertujuan untuk menyediakan data keluarga dan individu anggota keluarga hasil pemutakhiran data keluarga di setiap wilayah pendataan keluarga tingkat RT dan Dusun/RW, dan untuk membuat suatu Laporan Pendataan Keluarga secara rinci. Berangkat dari kendala –kendala di atas, maka dibuatlah rancangan suatu sistem informasi kependudukan. Diharapkan sistem informasi pendataan penduduk pada tingkat desa ini akan sangat membantu instansi pemerintah dalam melakukan pendataan penduduk dalam ruang lingkup sebuah desa. Di mana sistem ini akan melakukan proses pendataan seiring dengan proses pengajuan surat-surat kependudukan oleh setiap penduduk yang datang Kantor desa. Dengan demikian data kependudukan dapat diperoleh dangan mudah tanpa harus melakukan pendataan secara langsung ke tempat penduduk tersebut tinggal. Sistem yang dibangun ini, dibuat dengan menggunakan, PHP dan, MySQL.
10011625 | 10 NUR s 625 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain