Electronic Resource
PEMANFAATAN WEBSITE SEBAGAI PROGRAM PENGOLAHAN DATA PERPUSTAKAAN MENGGUNAKAN PHP DAN MYSQL DI SMP ISLAM AL-HASYIMI SUMBERAN BESUK
Pada era globalisasi saat ini, perkembangan teknologi telah membawa langkah baru dalam peradaban sejarah. Khususnya perkembangan teknologi dibidang komputer. Penggunaan komputer pada suatu instansi pendidikan dipandang sangat perlu, salah satunya untuk pengelolaan data perpustakaan yang terkadang membuat petugas perpustakaan kualahan dalam mengelola perpustakaan, untuk itu teknologi dapat dimanfaatkan sebagai patner kerja yang dapat membantu petugas untuk mengelola perpustakaan.
Perpustakaan merupakan salah satu sarana pelestarian bahan pustaka sebagai hasil budaya dan mempunyai fungsi sebagai sumber informasi ilmu pengetahuan, teknologi, dan kebudayaan dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa dan menunjang pelaksanaan pembangunan nasional. Perpustakaan sebagai wadah bagi institusi pendidikan mengidentifikasi bahwa keberadaan perpustakaan begitu penting untuk menunjang proses belajar ,mengajar dan penelitian.Tersedianya perpustakaan didalam lingkungan sekolah dapat membantu siswa dalam mempertajam dan memperluas wawasan kemampuan untuk membaca, menulis, berfikir dan berkomunikasi serta tempat untuk mencari buku yang diperlukan sebagai bahan acuan dalam belajar maupun pembuatan tugas.
10011620 pkl | 10 HOL p 620 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain