Electronic Resource
SISTEM PARKIR MASUK OTOMATIS BERBASIS MIKROPROSESOR
Perkembangan teknologi sekarang mengalami perkembangan yang sangat pesat, sudah banyak dikenal dan bukan sesuatu hal yang asing lagi. Manusia membutuhkan bantuan dari sesuatu yang dapat bekerja cepat, teliti, dan tidak mengenal lelah. Sistem otomatisasi dapat menggantikan manusia untuk mengerjakan sesuatu perkerjaan. Kemajuan teknologi dalam bidang informatika mampu mengatasi masalah-masalah yang rumit sekalipun, dengan ketelitian dan kecepatan serta ketepatan yang sangat tinggi.
Sistem Parkir Masuk Otomatis Berbasis Mikroposesor merupakan sebuah alat yang dapat menggerakkan portal secara otomatis. Sehingga petugas tidak perlu lagi membuka atau menutup portal secara manual yang sedikit membuang waktu dan tenaga. Ketika ada mobil yang mau parkir petugas menginputkan Nomor Polisi yang tertera pada mobil setelah selesai petugas tinggal mengklik tombol BUKA pada Aplikasi parkir yang menggunakan Visual Basic 6.0 maka secara otomatis portal akan terbuka begitu sebaliknya untuk menutup Portal tinggal klik tombol TUTUP . Semua proses dilakukan secara otomatis.
6010517 | 06 ANW s 517 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain