Electronic Resource
PERANCANGAN DAN IMPLEMENTASI APLIKASI SISTEM INFORMASI ABSENSI DI MTS NEGERI KARANGANYAR PAITON DENGAN PELAPORAN BERBASIS SMS GATEWAY DENGAN PHYTON
Kemajuan teknologi yang ada sekarang telah memungkinkan penggunaan fasilitas SMS pada handphone semakin mudah, dan penggunaan SMS untuk layanan pendidikan siswa akan memungkinkan penyediaan data pendidikan kepada siswa secara cepat, kapanpun dan dimanapun mereka membutuhkannya. Oleh karena itu, akan dibangun sebuah system untuk mengakses informasi data absensi di sekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Karanganyar Paiton probolinggo berbasis SMS Gateway. Dengan tujuan Terbentuknya Aplikasi Sistem Informasi Absensi disekolah Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) Karanganyar Paiton probolinggo dengan Pelaporan Berbasis SMS Gateway dengan Phyton, dimana pengiriman pesan dilakukan secara playgroup dan bersifat Auto Repply. serta membuat layanan tambahan pada sistem informasi tersebut dengan layanan pelaporan yang sesuai dengan kebutuhan orang tua siswa yang lebih efektif dan mudah.
Dalam tugas akhir ini dibuat suatu aplikasi pelaporan absensi siswa berbasis SMS Gateway dengan menggunakan paket software XAMPP 1.74. yang meliputi bahasa pemrogaraman Phyton MySQL yang mempunyai fungsi sebagai pemberi informasi absensi siswa kepada orang tua siswa yang anaknya tidak masuk sekolah sebanyak tiga kali dalam sebulan. Aplikasi dibangun dalam beberapa tahap, yaitu tahap analisis, desain, coding, implementasi dan pengujian sistem. Desain aplikasi menggunakan desain system dengan Data Flow Diagram. Pengguna aplikasi presensi ini adalah admin yang meng-inputkan data presensi siswa. Aplikasi ini mempunyai fungsi tambah data siswa, tambah data kelas, dan laporan.
Dengan adanya aplikasi ini diharapkan dapat mempermudah pengguna untuk melakukan input presensi siwa dan pelaporan absensi kepada orang tua siswa.
09011440 t | 09 SA' p 440 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain