Electronic Resource
SISEM INFORMASI PENDAFTARAN ANGGOTA BARU GP ANSOR KECAMATAN KREJENGAN BERBASIS WEB CODEIGNITER
Gerakan Pemuda Ansor Kecamatan Krejengan adalah organisasi kepemudaan, keagamaan, sosial, kebangsaan yang bertujuan untuk menciptakan manfaat bagi masyarakat. Permasalahan yang ada di dalam GP Ansor kecamatan krejengan yaitu ketika akan mendaftar para anggota harus membawa pas foto ke petugas GP Ansor. Saat mendaftar keanggotaan ke dalam organisasi GP Ansor. Pendaftar harus terlebih dahulu membawa fotokopi KTP dan foto 4x6 untuk menghubungi ketua GP Ansor. Setelah itu, ketua GP Ansor akan melakukan konfirmasi pendaftaran GP Ansor dengan menuju ke kantor GP Ansor di Kecamatan Krejengan. Hal mengakibatkan proses pendaftaran memakan waktu lama. Dari permasalahan yang terjadi, perlu adanya solusi seperti aplikasi yang bisa membantu dalam proses pendaftaran secara online di dalam GP Ansor, Adapun aplikasi yang dimaksud adalah sistem informasi pendafataran anggota baru GP Ansor kecamatan krejengan berbasis web codeigniter. Aplikasi ini bertujuan untuk mempermudah petugas dalam mengelolah Organisasi GP Ansor. metode yang di gunakan dalam penelitian ini yaitu metode waterfall. di mana dari hasil penelitian menyimpulkan bahwa sistem yang telah dibuat dapat membantu petugas dalam mengelolah calon anggota gp ansor yang ingin mendaftar ke dalam organisasi gp ansor.
S00357 | 011.75 SYA s | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain