Electronic Resource
Pengaruh Lokasi, Harga, dan Citra Merek Di Toko Mulia Jaya dan Toko Ar-Razaq Terhadap Keputusan Pembelian”. (Study Kasus Pada Konsumen Toko Mulia Jaya dan Toko Ar-Razaq di Wongsorejo)
Produk, lokasi dan harga merupakan bagian dari strategi bauran pemasaran yang mempunyai peran sangat penting yang mampu mempengaruhi keputusan pembelian. Adapun rumusan masalah dari penelitian ini ialah apakah ada pengaruh lokasi, harga dan citra merek terhadap keputusan di toko mulia jaya dan ar-razaq. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah lokasi, harga dan citra merek berpengaruh terhadap keputusan pembelian dan menganalisis, membandingkan antara toko mulia jaya dan ar-razaq.
Pemasaran adalah mempertukarkan dan menciptakan suatu produk, baik barang maupun jasa. Adapun strategi dalam bauran pemasaran ialah harga, lokasi, dan citra merek, dan dalam empat strategi tersebut berpengaruh dalam keputusan pembelian konsumen.
Populasi dalam penelitian ini adalah konsumen Toko Mulia Jaya dan Toko Ar-Razaq. Sampel yang diambil sebanyak 80 responden dengan menggunakan teknik Accidental sampling, yaitu penentuan sampel berdasarkan kebetulan, yaitu siapa saja yang kebetulan bertemu dengan peneliti dapat dijadikan sampel jika dipandang cocok dan bersedia. Analisis data dalam penelitian ini adalah analisis statistik regresi berganda yang mencakup uji validitas data, uji reliabilitas data, uji multikolonieritas, uji autokorelasi, uji heteroskedastisitas, dan uji normalitas. Pengujian hipotesis menggunakan uji statistik determinasi, uji F, dan uji T.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa lokasi, harga, dan citra merek pada pengujian asumsi klasik, model regresi bebas multikolonieritas, tidak terjadi heteroskedastisitas, dan berdistribusi normal. Berdasarkan hasil uji F menunjukkan bahwa secara simultan berpengaruh terhadap keputusan pembelian. Secara parsial berdasarkan hasil uji t variabel dalam penelitian ini harga di toko mulia jaya memiliki pengaruh positif sedangkan di ar-razaq lokasi yang memiliki pengaruh positif terhadap keputusan pembelian dibandingkan variabel lain dalam penelitian ini. Oleh karena itu, untuk meningkatkan keputusan pembelian dapat dilakukan penetapan harga yang lebih baik, dan memberi petunjuk sebagai penunjuk keberadaan lokasi.
142801678 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain