Electronic Resource
Implementasi PPTQ (Program Pelatihan Terjemah Qur’an) Dalam Meningkatkan Kemempuan Terjemah Qur’an Santri di Wilayah Al-Hasyimiyah Pondok Pesantren Nurul Jadid Tahun Pelajaran 2017-2018
Salah satu tujuan dari PPTQ (Program Pelatihan Terjemah Qur’an) di Lembaga Wilayah Al-Hasyimiyah adalah supaya santri bisa menterjemah Qur’an dengan baik dan bisa memahami dan menghayati kandungan dalam ayat suci Al-Qur’an secara perkata bukan per Ayat, akan tetapi sedikit sekali yang bisa menerjemah Al-Qur’an secara perkata karena kebanyakan orang hanya bisa menghafal dan melihat Al-Qur’an terjemahan yang sudah ada sehingga tidak bisa memahami langsung ketika sedang membacanya. Adapun rumusan masalah dalam penelitian ini, antara lain; 1) Bagaimana Konsep PPTQ (Program Pelatihan Terjemah Qur’an) dalam meningkatkkan kemampuan terjemah Qur’an santri di Wilayah Al-Hasyimiyah Pondok Pesantren Nurul Jadid Tahun Pelajaran 2017-2018? 2) Bagaimana pelaksanaan PPTQ (Proram Pelatihan Terjemah Qur’an) di Wilayah Al-Hasyimiyah Pondok Pesantren Nurul Jadid Tahun Pelajaran 2017-2018? 3) Bagaimana faktor pendukung dan penghambat PPTQ (Program Pelatihan Terjemah Qur’an) dalam meningkatkkan kemampuan terjemah Qur’an santri di Wilayah Al-Hasyimiyah Pondok Pesantren Nurul Jadid Tahun Pelajaran 2017-2018?
Metode penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan menggunakan jenis penelitian studi kasus dengan teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi. Metode ini digunakan dalam rangka untuk memperoleh jawaban atas rumusan masalah. Maka dapat disimpulkan bahwa hasil penelitian yang diperoleh pertama santri dapat menterjemahkan Al-Qur’an secara perkata dan meningkatkan kemampuan terjemah Qur’an santri wilayah Al-hasyimiyah, kedua PPTQ dapat meningkatkan kemampuan terjemah qur’an santri di Wilayah Al-Hasyimiyah, ketiga faktor pendukungnya yaitu kesiapan pembina PPTQ, Fasilitas dan media pembelajaran PPTQ yang memadai, Evaluasi serta Antusias santri dalam belajar, Adapun faktor penghambatnya yaitu tidak semua pembina PPTQ dapat menguasai PPTQ secara maksimal apalagi dengan berbedanya karakteristik santri dan waktu yang sedikit.
143606308 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain