Electronic Resource
PENGARUH PENDIDIKAN KARATER TERHADAP PRESTASI BELAJAR DI MTS AZZAINIYAH 1 RANDUMERAK PAITON TAHUN AJARAN 2017-2018
Penelitian ini menyajikan tentang Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTs Azzainiyah 1 Randumerak Paiton. Pendidikan karakter harus diterapkan dalam jenjang pendidikan, karena hal ini untuk menjadikan pondasi peserta didik menjadi lebih baik dan juga menjadikan generasi muda indonesia memiliki pemahaman yang peraktis terhadap konsep pendidikan karakter. sekolah-sekolah yang menerapkan pendidikan karakter, terjadi peningkatan motivasi siswa dalam meraih prestasi akademik. Hal ini berarti, dengan termotivasinya siswa dalam meraih prestasi akan mengakibatkan siswa akan belajar dengan rajin yang nantinya prestasi belajar siswa akan meningkat atau bertambah bagus. Penelitian ini bertujuan untuk: (1) mengetahui ada tidaknya Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTs Azzainiyah 1 Randumerak Paiton, (2) mengetahui seberapa besar Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTs Azzainiyah 1 Randumerak Paiton.
Adapun rumusan masalah dari penelitian ini adalah: (1) Adakah Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTsAzzainiyah 1 Randumerak Paiton Tahun Ajaran 2017-2018, (2) Seberapa besar Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTsAzzainiyah 1 Randumerak Paiton Tahun Ajaran 2017-2018.
Untuk menjawab permasalahan tersebut digunakan pendekatan kuantitatif, dengan teknik pengumpulan data melalui metode angket dan dokumentasi, maka dilakukan analisis somers’d dengan menggunakan aplikasi SPSS.16. for windows.
Berdasarkan analisis yang dilakukan sebelumnya, maka dapat ditarik kesimpulan bahwa: (1) Ada Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTs Azzainiyah 1 Randumerak Paiton, (2) Besar Pengaruh Pendidikan Karakter Terhadap Prestasi Belajar di MTs Azzainiyah 1 Randumerak Paiton Tahun Ajaran 2017-2018, Antara Variabel X dan Variabel Y terdapat kolerasi yang sedang atau cukup signifikan.
143306294 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain