Electronic Resource
Faktor Risiko Kejadian Preeklampsia Berat/Eklampsia pada Ibu Hamil
Preeklampsia merupakan penyakit yang disebabkan kehamilan dan penyebab kematian
maternal. Tujuan dari Penelitian ini adalah untuk mengetahui factor-faktor risiko yang
berhubungan dengan kejadian preeklampsia pada ibu hamil di RSUD Arjawinangun tahun
2019. Populasi ibu bersalin di ruang VK RSUD Arjawinangun periode Agustus 2019 s/d
Januari 2020. Memilih sampel secara purposive yaitu ibu hamil di ruang VK sehingga
didapat 156 responden yang terdiri dari 39 responden yang mengalami preeklampsia
berat/eklampsia sebagai sampel kasus dan 117 responden yang tidak mengalami
preeklampsia berat/eklampsia sebagai sampel kontrol.Teknik analisis data menggunakan
analisis univariat, analisis bivariat, dan analisis multivariat. Hasil penelitian menunjukan
ada hubungan usia (p=0,000), Paritas (p = 0,003), pendidikan (p=0,000), riwayat
preeklampsia (p=0,000), riwayat penyakit keluarga (p=0,000), kenaikan berat badan
(p=0,000), jumlah janin (p=0,0061) dan konsumsi kalsium (p = 0,000) berisiko secara
signifikan, sedangkan ekonomi (p=0,640), perokok pasif (p=0,681) dan pekerjaan
(p=0,469) tidak terdapat hubungan yang signifikan dengan kejadian preeklampsia
berat/eklampsi pada ibu hamil di RSUD Arjawinangun tahun 2019. Hasil analisis
multivariat menunjukan factor paling dominan terhadap kejadian preeklampsia adalah
adalah usia dengan Exp (B) atau OR 12,5.
EJN000017 | 618.2 BAR f | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain