Electronic Resource
PENANAMAN AKHLAQUL KARIMAH MELALUI OPTIMALISASI PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM UNTUK MENINGKATKAN KEKUATAN KEPRIBADIAN (PERSONALITY POWER) SISWA DI SEKOLAH MENENGAH PERTAMA BHAKTI PERTIWI PAITON PROBOLINGGO
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena saat ini yang merupakan era
milenial, yang mana akses untuk mendapatkan informasi dan berita-berita hangat
di dalam maupun di luar nengeri sangat mudah. Kemajuan teknologi informasi ini
dapat menghantarkan manusia, khususnya peserta didik kepada kesuksesan besar,
namun juga bisa menjadikan hambatan dan menjadi bumerang bagi dirinya dalam
mencapai kegagalan dalam masa belajarnya. Namun dengan adanya bimbingan
dan arahan yang konsisten dari para orang tua, guru terutama guru Pendidikan
Agama Islam, maka peserta didik akan lebih gampang untuk diawasi agar tidak
menyimpang dan tidak melakukan hal-hal diluar kewajaran yang tidak sesuai
dengan norma dan nilai yang ada.
Pendekatan yang digunakan pada penelitian ini adalah pendekatan
kualitatif dengan jenis studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan
adalah interview, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data dilakukan
dengan cara pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan
kesimpulan. Untuk pengecekan keabsahan data peneliti menggunakan ketekunan
penelitian, perpanjangan keikutsertaan, diskusi dan triangulasi. Triangulasi yang
digunakan adalah triangulasi sumber, metode dan teori.
Hasil dari penelitian ini menunjukkan: 1) prinsip-prinsip yang digunakan
oleh guru Pendidikan Agama Islam terdiri dari: a) prinsip kesiapan, b) prinsip
motivator, c) prinsip perhatian, d) prinsip persepsi, e) prinsip transfer ilmu. 2)
faktor penghambat dan faktor pendukung yang dialami oleh guru Pendidikan
Agma Islam terdiri dari: 1. faktor penghambat: a) diri sendiri, b) guru-guru yang
lain, c) siswa dan siswi. 2. faktor pendukung: a) guru-guru di Sekolah Menengah
Pertama Bhakti Pertiwi Paiton, b) orang tua siswa, c) wali kelas, d) karyawan
sekolah, e) tim character building (pembinaan karakter), dan f) lingkungan
sekolah yang kondusif. 3) pengoptimalan guru Pendidikan Agama Islam dalam
penanaman akhlaqul karimah untuk meningkatkan kekuatan kepribadian siswa
bisa melalui: a) mengoptimalkan tugas utama guru Pendidikan Agama Islam, b)
mengoptimalkan waktu untuk memberikan bimbingan dan masukan bagi peserta
didik, c) memberikan perhatian yang lebih kepada siswa, d) melibatkan guru dan
siswa dalam kegiaan yang diprogram oleh pihak sekolah, e) menganggap peserta
didik sebagai anak sendiri yang harus selalu di bimbing dan di awasi agar tidak
menyimpang dari norma dan peraturan yang ada.
20170002 | 20 ACH p 002 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain