Electronic Resource
Penerapan Model Mind Mapping dalam pembelajran PAI di SMP Nurul Jadid Paiton
Penelitian ini bertujuan untuk mengungkapkan penerapan model Mind Mapping Dalam Pembelajaran PAI di SMP Nurul Jadid Paiton, dengan rumusan masalah sebagai berikut (1). Bagaimanakah penerapan model Mind Mapping dalam pembelajaran PAI di SMP Nurul Jadid? (2). Apa faktor pendukung dan penghambat dalam penerapan model Mind Mapping dalam pembelajaran PAI di SMP Nurul Jadid?. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan model Mind Mapping dan faktor – faktor pendukung dan penghambat dalam pembelajaran PAI di SMP Nurul Jadid.
Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kualitatif jenis study kasus, dengan teknik pengumpulan data melalui obsevasi, wawancara, dan dokumentasi. Adapun untuk menganalisis data menggunakan jenis analisis metode Miles dan Huberman yaitu reduksi data, display data, dan verivikasi. Dengan metode tersebut di harapkan mendapatkan data yang akurat.
Hasil penelitian ini menunjukan bahwa:1. Penerapan model Mind Mapping dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam di SMP Nurul Jadid Paiton memiliki beberapa langkah – langkah yang harus di lakukan dalam proses pembelajaran, tahap awal yang di lakukan adalah guru menjelaskan materi pembelajaran secara singkat yang akan dipelajari, lalu membagi beberapa kelompok siswa dengan memerhatikan akademik dan memberikan tema atau permasalahan kepada setiap kelompok, sebelum membuat Mind Mapping guru memberikan alat (kertas karton dan spidol berwarna), setiap kelompok membuat Mind Mapping, hasil dari Mind Mapping setiap kelompok siap untuk di presentasikan di depan kelas. 2. faktor pendukung model Mind Mapping ialah peserta didik bisa mengemukakan pendapat secara bebas sesuai, kerja sama, siswa lebih aktif dalam belajar, seorang siswa dapat menguasai materi. Sedangkan faktor penghambat model Mind Mapping ialah, kesulitan dalam membedakan karakteristik peserta didik, sebagian peserta didik yang aktif, kurangnya waktu dalam membuat model Mind Mapping dan tidak keseluruhan informasi bisa di tulis secara detail.
1730304836 | 17 ATH p 836 | Perpustakaan Universitas Nurul Jadid | Tersedia namun tidak untuk dipinjamkan - Koleksi Digital |
Tidak tersedia versi lain